ruan

Raih Penawaran Eksklusif dan Rasakan Sensasi Test Drive Bersama Nissan di BCA Expo 2024

RuangOto.com – Nissan Indonesia siap menyapa masyarakat luas dalam ajang BCA Expo 2024, yang akan berlangsung pada 16-18 Agustus di ICE BSD, Tangerang, tepatnya di Hall A. Sebagai bagian dari komitmennya untuk terus menghadirkan solusi mobilitas yang berkualitas dan sesuai dengan kebutuhan pasar Indonesia, Nissan hadir dengan berbagai penawaran eksklusif serta kesempatan untuk merasakan langsung performa kendaraan unggulannya.

Dalam pameran ini, Nissan menampilkan dua line-up elektrifikasi andalannya. Pertama, The All-New Nissan Serena e-POWER, model baru yang diluncurkan pada Juli lalu di pameran GIIAS 2024 dan sukses mendapatkan sambutan hangat dari masyarakat, dengan lebih dari 728 SPK dalam dua pekan. Kedua, Nissan Kicks e-POWER, mobil berteknologi e-POWER pertama yang diperkenalkan Nissan di pasar Indonesia.

“Partisipasi kami dalam BCA Expo 2024 merupakan wujud dari komitmen serius Nissan dalam menyediakan kendaraan berkualitas yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia. Kami juga melihat animo positif dari masyarakat terhadap perluncuran The All-New Nissan Serena e-POWER pada ajang GIIAS kemarin. Hal ini juga yang mendorong kami untuk berpartisipasi aktif dalam ajang pameran agar dapat membawa lebih dekat lagi produk terbaik kami kepada masyarakat,” ujar Caca Tobing, National Sales Division Head NMDI.

The All-New Nissan Serena e-POWER

Pada ajang GIIAS 2024, The All-New Nissan Serena e-POWER menjadi bintang pameran yang secara resmi diluncurkan oleh Nissan di Indonesia. Kendaraan ini mengusung konsep “Big, Easy, Fun” dengan beragam teknologi canggih dan fitur fungsional untuk memberikan pengalaman berkendara yang harmonis dan menyenangkan dalam berbagai situasi. Generasi terbaru ini didesain untuk meningkatkan kenyamanan dan kemudahan bagi penggunanya, menjunjung tinggi konsistensi dalam memberikan kepuasan kepada pengemudi dan penumpang.

Big

The All-New Nissan Serena e-POWER menawarkan dimensi kabin yang luas dan seating arrangement yang fleksibel, untuk menjadikan pengemudi dan penumpang dapat menikmati setiap perjalanan bersama keluarga dengan nyaman dan menyenangkan.

Easy

The All New Nissan Serena e-POWER dilengkapi dengan fitur-fitur yang memudahkan penumpang untuk menikmati perjalanan mereka. Fitur seperti dual back door dan touchless sliding door akan memberikan kemudahan pada saat memasukan dan mengeluarkan barang bawaan ke dalam mobil.

Fun

The All New Nissan Serena e-POWER menjanjikan perjalanan keluarga Anda yang menyenangkan karena mobil ini didukung oleh fitur Nissan Connect yang memungkinkan penumpang untuk tetap terkoneksi dengan Apple Car Play dan atau Android Auto sehingga perjalanan akan terasa mengasyikan.

Mobil ini mengusung teknologi e-POWER generasi kedua. Di balik badannya, Nissan menempatkan teknologi e-POWER dengan mesin bensin dengan kode HR14 dengan kapasitas 1,4 liter yang berfungsi sebagai pengisi daya baterai untuk mensuplai energi ke motor listrik yang menggerakkan roda depannya.

The All-New Nissan Serena e-POWER memberikan torsi maksimal yang mencapai 315 Nm dan limpahan tenaga puncak hingga 163 PS. Dengan mengisi penuh bahan bakar, MPV 7-seater ini mampu menempuh jarak jauh tanpa perlu kekhawatiran mengenai tersedianya SPKLU dalam perjalanannya.

Tak ketinggalan, The All-new Nissan Serena e-POWER juga menggunakan teknologi Nissan Intelligent Driving dengan penggunaan e-Pedal, yang memungkinkan pengemudi memulai berkendara, akselerasi, deselerasi, dan berhenti menggunakan hanya satu pedal dengan menambah atau mengurangi tekanan pada pedal gas.

Nissan Menyajikan Pengalaman Test Drive yang Menggugah

Meneruskan kesuksesan di GIIAS Jakarta, di mana Nissan Serena e-POWER menarik perhatian besar dari pengunjung, Nissan kini membawa pengalaman test drive yang sama ke BCA Expo 2024. Pengunjung dapat langsung mencoba teknologi e-POWER yang inovatif dan ramah lingkungan, yang menawarkan sensasi berkendara unik tanpa mengorbankan kenyamanan dan efisiensi bahan bakar.

“Melalui partisipasi kami di BCA Expo 2024, Nissan bertekad untuk memperkuat posisinya sebagai pemimpin di segmen MPV dengan menghadirkan kendaraan yang canggih dan nyaman, serta sesuai dengan kebutuhan keluarga Indonesia. Kami yakin Serena e-POWER akan menjadi pilihan utama berkat teknologi dan keunggulannya,” ujar Caca Tobing.

Penawaran Eksklusif yang Sayang Dilewatkan

Selama BCA Expo 2024, Nissan tidak hanya menawarkan pengalaman test drive yang unik, tetapi juga berbagai promosi eksklusif yang dirancang khusus untuk memudahkan Anda memiliki kendaraan impian. Penawaran ini mencakup diskon menarik dan opsi pembiayaan fleksibel untuk model-model unggulan seperti The All-New Serena e-POWER, Kicks e-POWER, Leaf, Terra, Magnite, dan Livina. Dengan berbagai paket promo yang menguntungkan, Nissan memberikan solusi terbaik bagi konsumen yang mencari kendaraan berkualitas tinggi dengan harga dan syarat yang lebih terjangkau.

Iklan