ruangoto.com

Sukses Berikan Layanan Simple, Reliable, dan Memorable, Garda Oto Dari Asuransi Astra Raih Indonesia Customer Experience Awards 2023 

RuangOto.com – Dalam menjalani bisnisnya selama lebih dari 66 tahun, Asuransi Astra senantiasa konsisten dalam memberikan pelayanan terbaiknya.  Sebagai perusahaan asuransi umum yang berkomitmen memberikan peace of mind, Asuransi Astra terus berusaha untuk mengoptimalkan layanan dan produknya. Tak hanya guna menjawab seluruh kebutuhan pelanggan yang beragam, namun juga memberikan pengalaman positif agar dapat menjadi perusahaan asuransi yang dapat diandalkan setiap saat. Atas upayanya tersebut, melalui produk asuransi mobilnya, Garda Oto, Asuransi Astra kembali meraih penghargaan Indonesia Customer Experience Awards 2023 dari Majalah SWA dalam kategori Asuransi Kerugian Mobil Terbaik juara 1, dengan predikat Excellent.

Indonesia Customer Experience Awards 2023 adalah suatu penghargaan yang diselenggarakan oleh Majalah SWA dengan tujuan memberikan apresiasi kepada merek-merek yang konsisten berkreasi dalam menaklukkan gelombang harapan dan tuntutan pelanggan yang terus menantang sehingga berhasil memberikan pengalaman yang positif kepada para pelanggannya. Para pemenang ditentukan melalui survei secara face to face interview terhadap 5000 responden di 6 Kota utama (Medan, Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya dan Makassar) yang merupakan pelanggan dari berbagai kategori produk/jasa dengan melakukan penilaian didasarkan pada pengalaman responden, yaitu pada aspek kognitif, afektif, perilaku, dan sosial.

Berbagai perubahan yang datang secara bertubi-tubi dan tidak terkendali, dalam perjalanannya Garda Oto, asuransi mobil dari Asuransi Astra beradaptasi dan merangkul perubahan sehingga berhasil mengembangkan layanan dan produknya demi memenuhi segala kebutuhan pelanggan. Dengan mengembangkan fitur-fitur layanannya, saat ini para pelanggan dapat dengan mudah melakukan proses pembelian polis, lapor klaim, pemantauan status klaim, hingga akses layanan darurat Garda Siaga dan beragam fitur lainnya yang terdapat dalam mobile apps Garda Mobile Otocare dilengkapi dengan chatbot GarXia. Garda Oto juga menghadirkan Garda Akses di nomor 1500112 yang tersedia 24 jam, maupun dengan mengunjungi langsung Garda Center atau kantor cabang Asuransi Astra terdekat.

“Memberikan layanan yang simplereliable, dan memorable pada setiap titik moment of truth  bersama pelanggan, adalah salah satu tujuan kami dalam mengembangkan produk dan layanan. Sehingga apresiasi yang diberikan melalui penilaian dari para pelanggan inilah sesungguhnya yang menjadi motivasi kami untuk tetap dapat menghadirkan yang terbaik hingga saat ini. Kami akan terus berupaya mengembangkan strategi untuk produk dan layanan kami dengan tak lupa menyesuaikan kebutuhan dan keinginan para pelanggan dan masyarakat,” ujar Wisnu Kusumawardhana selaku Marketing – Retail & Digital Business Director Asuransi Astra.

Iklan