ruangoto.com

PARA PAKAR BAN DAN KARET BRIDGESTONE MENDUKUNG PENGGUNAAN AKSES BUS TANPA PENGHALANG DI WISMA ATLET OLIMPIADE DAN PARALIMPIADE TOKYO 2020

RuangOto.com – Bridgestone Corporation (Bridgestone), produsen ban dan karet terkemuka di dunia dan Mitra Ban Resmi untuk Olimpiade dan Paralimpiade, mengumumkan bahwa para ahli ban dan material karet mereka telah membantu menghasilkan solusi baru yang akan memberikan akses bus tanpa penghalang di wisma atlet yang baru dibangun untuk Olimpiade dan Paralimpiade Tokyo 2020.
Memanfaatkan pengetahuan mereka tentang ban bus komersial dan karet, Bridgestone bekerja dengan kelompok kolaboratif di Jepang untuk mengembangkan desain pembatas pinggir jalan baru yang memungkinkan bus untuk mendekat ke trotoar. Desain pinggiran trotoar ini mencakup kemiringan khusus yang dirancang secara teknis agar lebih halus untuk
bersentuhan dengan bentuk ban sehingga dapat mengurangi tingkat keausan dan getaran dinding samping ban. Bagian pinggiran ini juga dapat dibentuk agar sesuai dengan ukuran ban dan kendaraan umum yang menggunakan lokasi trotoar tertentu. Hasilnya adalah jarak yang jauh lebih dekat antara trotoar dan pintu masuk bus, yang memberikan akses masuk dan keluar penumpang yang lebih mudah dan lebih aman – terutama pengguna kursi roda, orang dengan kereta bayi, dan warga lanjut usia.
Pembatas jalan tanpa penghalang baru ini pertama kali diperkenalkan di Okayama, Jepang pada Juni 2019 dan sekarang diadopsi oleh Pemerintah Metropolitan Tokyo. Instalasi pertama
di Tokyo akan selesai pada Februari 2020 di Wisma Olimpiade dan Paralimpiade Tokyo 2020.

Instalasi akan mencakup hampir 395 meter trotoar yang dirancang untuk mengakomodasi berbagai ukuran ban dan kendaraan. Bridgestone terus bekerja dengan Pemerintah
Metropolitan Tokyo dan wilayah metro lainnya untuk mengidentifikasi lokasi selanjutnya untuk solusi baru yang akan bermanfaat bagi masyarakat di seluruh Jepang, juga setelah Tokyo 2020.

“Bridgestone didirikan dengan misi melayani masyarakat, dan kami menghidupkannya setiap
hari melalui upaya kami untuk meningkatkan cara orang bergerak, hidup, bekerja dan bermain,” ujar Masaaki Tsuya, Chairman of the Board, Chief Executive Officer dan Representative Executive Officer, Bridgestone Corporation. “Kami memiliki beberapa pakar top dunia dalam ilmu ban dan karet yang berkomitmen untuk memecahkan kebutuhan dan
tantangan dunia yang terus berkembang dan bergerak secara konstan. Melalui proyek-proyek seperti ini, kami fokus pada meningkatkan pengetahuan kami yang luas untuk membantu menciptakan solusi canggih yang menghilangkan hambatan dan meningkatkan aksesibilitas bagi semua orang — dalam transportasi bus umum dan hal lainnya.”
Bridgestone tidak memproduksi atau menjual produknya, tetapi bertanggung jawab atas
desain, pengujian, dan verifikasi utamanya sebagai bagian dari kolaborasi dengan Yokohama National University, Asosiasi Perencanaan Transportasi Jepang, dan Advance Co., Ltd.
Sebagai satu-satunya Mitra Olimpiade dan Paralimpiade Seluruh Dunia yang memiliki kantor pusat global di kota tuan rumah, Bridgestone dengan bangga menyediakan produk, layanan, solusi, dan teknologi canggih untuk meningkatkan pengalaman Tokyo 2020 bagi orang-orang
yang memiliki berbagai kemampuan. Olimpiade and Paralimpiade Tokyo 2020 adalah salah satu dari beberapa momen penting yang akan datang dimana Bridgestone akan memamerkan konsep teknologi terdepan di industri dan transformasi berkelanjutan untuk menjadi
perusahaan yang benar-benar global. Perusahaan akan mengeluarkan pengumuman
tambahan mengenai kontribusinya ke Tokyo 2020 dan seterusnya dalam beberapa bulan mendatang.

Iklan