ruangoto.com

Tetap Bisa Service Truk Isuzu Meskipun Tetap di Rumah

RuangOto.com - Saat ini seluruh dunia sedang berjuang melawan COVID 19, dan salah satunya Indonesia. Di Indonesia wabah COVID-19 akhirnya memberikan dampak pada pincangnya perekonomian dan juga kehidupan sosial masyarakat.

Himbauan pemerintah mengenai Social Distancing, dan #dirumahaja terus digaungkan oleh pemerintah dan juga masyarakat Indonesia. Namun bagaimana dengan para supir truk dan para pengusaha logistik?

Tentunya untuk memenuhi pasokan kebutuhan masyarakat logistik di Indonesia harus tetap berjalan, sehingga truk tetap banyak yang beroperasi.

Dengan Truk dan kendaraan bisnis lainnya tetap beroperasi, bagaimana dengan layanan bengkel, service, atau pun penjualan sparepart? “Isuzu tetap siap dalam melayani customer kami dalam 3S, yaitu Sales, Services, dan Sparepart sehingga customer tidak perlu kahwatir untuk jika terjadi kerusakan ataupun ada kebutuhan untuk services karena kami mempunyai layanan BIB (Bengkel Berjalan Isuzu) yang dapat langsung dating ke tempat customer.” Ujar Bapak Attias Asril selaku General Manager Marketing PT Isuzu Astra Motor Indonesia.

Sebagai bentuk dukungan pada kampanye #dirumahaja, Isuzu mengerahkan 136 armada Bengkel Isuzu Berjalan (BIB) di seluruh Indonesia untuk terus beroperasi dalam membantu pelanggan Isuzu dalam melakukan services kendaraan ataupun jika memang ada kerusakan kendaraan dalam perjalanan, customer dapat langsung menghubungi layanan konsumen Isuzu ke nomor 0807 1700 700 atau bisa juga untuk sms ke 0895 0 170 1700.

Selain itu BIB kami juga dilengkapi oleh hand sanitizer dan mekanik kami harus melakukan pengecekan suhu tubuh terlebih dahulu sebelum berangkat ke titik customer.

‘’Jika customer terpaksa untuk mengunjungi area bengkel kami, di bengkel Isuzu dilakukan pembersihan secara rutin dengan menggunakan disinfektan, kami juga menyediakan hand sanitizer, selain itu kami juga melakukan pengecekan suhu tubuh kepada seluruh Karyawan Isuzu baik di dealer maupun di bengkel dan seluruh customer yang datang ke bengkel sebelum memasuki area dealer atau bengkel.’’ Ujar Bapak Benny Dwyanto selaku General Manager Services PT Isuzu Astra Motor Indonesia.

Isuzu pastinya akan tetap memberikan layanan yang terbaik untuk customer dan juga Isuzu terus memastikan stock sparepart untuk customer, agar kebutuhan customer tetap terpenuhi walau dalam kondisi saat ini.

Iklan