ruangoto.com

Scooter Berperforma Kencang dan Sporti

RuangOto.com – Piaggio Indonesia belum lama ini baru saja merilis varian terbarunya, Aprilia SR-GT 200 dan Aprilia SR-GT Sport 200. Kedua model tersebut ditawarkan dengan desain yang sporti, serta postur bodi frame yang tinggi dan kompak. Bentuk lampu depannya juga terlihat unik, serta bahasa dari desain keseluruhannya mengsinyalakan sebuah scooter sport.

Scooter ini dijantungi oleh mesin single silinder 4 tak berteknologi i-get, berkapasitas 174 cc. Mesin ini dapat meyemburkan tenaga hingga 17.5 tenaga kuda pada putaran 8.500 rpm, dengan dorongan torsi hingga 16.5 newton meter di putaran 7.000 rpm. Dikawinkan dengan transmisi CVT, performanya dinilai sangat cukup responsif. Hal tersebut dapat mulai dirasakan dari mulai putaran bawah hingga atas. Piaggio telah mengklaim dapat dibawa lari hingga kecepatan maksimum 145 km/jm. Serta dengan pengembangan teknologi i-get dengan start stop system terbarunya dapat menghasilkan konsumsi bahan bakar yang lebih efisien dan minim getaran.
Hal yang membuat cukup impresif pada motor ini di sektor pengendalian. Saat melaju cepat, Aprilia SR-GT 200 terasa sangat mantap dan lincah. Meskipun tak dapat dipungkiri ini adalah scooter sport yang memiliki bantingan sedikit kaku,namun masih dalam batas yang bisa ditoleransi. Motor ini juga sudah dibekali anti lock brake system untuk rem depan, dan terasa sekali untuk jarak pendek, kualitas pengeremannya sangat baik.
Posisi riding motor ini, terasa sangat nyaman dan ergonomis. Di sertai dengan busa jok yang empuk dan tebal. Tombol di sekitarnya sangat mudah untuk dioperasikannya. Ruang bagasi dibawah joknya terlihat sangat lapang.
Bagi melirik sebuah scooter sport dengan performa tinggi, tanpa mengurangi sisi kepraktisannya. Tak salah lagi memilih Scooter Italia ini.

Iklan