Mercedes-Benz umumkan turnamen golf internasional bergengsi, MercedesTrophy Indonesia edisi ke-27, dengan hadiah utama kesempatan bertanding di Stuttgart, Jerman
RuangOto.com – Untuk memberikan pengalaman gaya hidup khas Mercedes-Benz melalui passion terhadap olahraga golf, hari ini PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia mengumumkan kembalinya penyelenggaraan turnamen golf internasional bergengsi, MercedesTrophy Indonesia. Turnamen MercedesTrophy Indonesia edisi ke-27 akan memberikan kesempatan eksklusif bagi para penggemar olahraga golf, baik bagi yang sudah mau pun yang belum memiliki kendaraan Mercedes-Benz untuk bersaing dengan kesempatan dapat menjadi perwakilan Indonesia pada ajang MercedesTrophy World Final 2023.
MercedesTrophy Indonesia edisi ke-27 terdiri dari 4 putaran kualifikasi yang akan diselenggarakan di area Jabodetabek, Bandung, Medan, Surabaya dan kota besar lainnya di Indonesia dari bulan Mei hingga Juli 2023. Pemenang dari babak putaran kualifikasi akan lanjut berkompetisi di putaran Indonesia Final yang akan diselenggarakan pada bulan Agustus 2023. Pemenang yang lolos akan mewakili Indonesia dalam tahap MercedesTrophy World Final, yang akan berlangsung di Stuttgart, Jerman, rumah dari Mercedes-Benz.
“Selama bertahun-tahun, brand Meredes-Benz dan topik luxury telah secara konsisten dikomunikasikan melalui olahraga golf. Tahun ini, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia dengan bangga mempersembahkan turnamen golf bergengsi MercedesTrophy Indonesia edisi ke-27. Selama masa pandemi, turnamen ini menjadi salah satu sarana bagi kami untuk mempererat hubungan dan ikatan yang sangat baik dengan para pelanggan. Dengan kondisi saat ini yang sudah semakin baik, kami berharap turnamen tahun ini akan semakin seru dan meriah, dengan lebih banyak penggemar golf yang berpartisipasi di mana kami bisa terus memberikan Best-Customer-Experience melalui keramahtamahan khas Mercedes-Benz dalam olahraga golf,” ujar Choi Duk Jun, President Director PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia.
Selama berlangsungnya turnamen MercedesTrophy Indonesia, sejumlah pemain golf dari Indonesia telah berhasil meraih berbagai prestasi, di antaranya:
- Di tahun 2017, Okto Hidayatsyah Putra, finalis dari Medan telah berhasil menjadi bagian dari tim Asia Selatan yang menang di MercedesTrophy World Final di Stuttgart. Beliau juga berhasil memukul Perfect Dive, dimana bola pada pukulan teennya mendarat hanya 16 cm dari garis tengah miniature lane dan memenangkan hadiah special “Drive to The Major”.
- Kembali menyoroti konsistensi partisipasi Indonesia di turnamen bergengsi tersebut, Okto Hidayatsyah Putra menerima kehormatan untuk mengikuti Drive to the Major 2018, dan memenangkan Drive to the Major 2018 Tournament (Flight C).
- Nirwan Santosa mewakili Indonesia di Stuttgart pada 2018 setelah menjuarai MercedesTrophy Asian Final di Brisbane, Australia.
- Pada tahun 2022, Jimmy Amsyah SH dan Felix J. Sibarani berhasil memenangkan hadiah Hole-in-One secara berturut-turut selama berlangsungnya turnamen MercedesTrophy Indonesia edisi ke-26.
- Pada bulan Februari 2023, empat pemenang MercedesTrophy Indonesia edisi ke-26, yakni Jimmy Amsyah SH; Adrian Wattimena; Wafi Hawari; dan Ira Indra Sary Supit, berpartisipasi dalam Mercedes-Benz Luxury Golf Experience di Bangkok, Thailand.
Kariyanto Hardjosoemarto, Deputy Director, Marketing Communication & PR, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia berkata, “Melihat tingginya antusiasme para penggemar olahraga golf saat berlangsungnya turnamen Mercedes Trophy Indonesia tahun lalu, kali ini kami kembali membuka turnamen untuk para pemain yang belum memiliki kendaraan Mercedes-Benz. Dengan begitu, semakin banyak penggemar golf bisa merasakan pengalaman kemewahan khas Mercedes-Benz. Selama lebih dari 30 tahun, Mercedes-Benz tidak pernah berhenti menjalankan komitmennya terhadap olahraga golf, olahraga yang mencerminkan nilai-nilai kami yaitu sportivitas, keunggulan dan presisi. Selain itu, Mercedez Trophy Indonesia juga menjadi cara Mercedes-Benz untuk berkontribusi terhadap pertumbuhan kompetisi golf kelas amatir di Indonesia, terutama para pegolf muda, yang jumlahnya berkembang selama masa pandemi.”
Mercedes Trophy merupakan rangkaian turnamen undangan internasional yang ekslusif bagi para pemilik kendaraan Mercedes-Benz yang menggemari olahraga golf. Sejarah Mercedez Trophy dapat ditelusuri kembali ke tahun 1991 ketika Mercedes-Benz menyelenggarakan turnamen untuk pemain golf amatir di tingkat nasional. Turnamen golf bergengsi yang telah diadakan di Indonesia sejak 1992 ini merupakan wujud apresiasi Mercedes-Benz kepada para pelanggannya, sekaligus memberi kesempatan bagi pegolf terbaik untuk berprestasi pada turnamen serupa di tingkat regional dunia. Sekitar 65.000 pegolf dari 60 negara berpartisipasi untuk acara ini setiap tahun, dan Mercedes Trophy telah menjadi turnamen yang paling dinantikan bagi pegolf amatir, terutama mereka yang memiliki kendaraan Mercedes-Benz.
“Secara pribadi, golf adalah olahraga favorit saya dan salah satu alasannya adalah karena pada umumnya pemain golf adalah orang-orang bahagia. Selain itu, juga terdapat semangat berkompetisi, sportivitas dan persahabatan antar pemain di lapangan saat bermain golf. Turnamen tahun lalu sangat istimewa dengan adanya dua pemenang Hole-in-One, dan tahun ini tidak kalah istimewa karena merupakan pertama kalinya kami mengadakan Mercedes Trophy Indonesia setelah masa PSBB berakhir, dan kami semangat untuk melihat para pegolf Indonesia bermain sebaik mungkin agar nantinya bisa bertanding di Mercedez Trophy World Final di Stuttgart. Kami mengajak para penggemar golf di Indonesia untuk turut berpartisipasi di turnamen Mercedes Trophy Indonesia edisi ke-27 dan merasakan secara langsung pengalaman kemewahan yang ditawarkan Mercedes-Benz,” tutup Choi Duk Jun.
Putaran kualifikasi pertama dari Mercedes Trophy Indonesia 2023 akan diadakan pada Mei 2023. Mercedes-Benz Indonesia mengundang semua pemilik kendaraan Mercedes-Benz dan kalangan umum untuk berpartisipasi dalam turnamen Mercedes Trophy Indonesia 2023. Untuk berpartisipasi dalam turnamen ini, para peserta dapat mendaftarkan diri pada diler resmi Mercedes-Benz, mau pun melalui situs resmi www.mercedes-benz.co.id.
Detail Turnamen Mercedez Trophy Indonesia 2023
Keempat kategori turnamen adalah sebagai berikut:
Kategori – Pria: Divisi A – Handicap 0 – 9
Divisi B – Handicap 10 – 15
Divisi C – Handicap 16 – 24
Kategori – Wanita: Handicap 0 – 36
Pemenang dari masing-masing divisi handicap pria dan satu pemenang dari kategori wanita akan berkompetisi di ajang Mercedez Trophy Indonesia Final, di mana satu pemenang utama akan bergabung bersama pemenang dari Malaysia sebagai tim SEA II untuk bertanding di Mercedez Trophy World Final 2023 pada bulan Oktober 2023.